Dinas Perindusrian, Perdagangan, Koperasi dan Pariwisata Kota Madiun mengadakan Peltaihan selama tiga hari berturut-turut tanggal 5-7 Oktober 2016. Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Kartoharjo, setiap harinya ada sekitar 50 ibu-ibu perwakilan dari masing-masing kelurahan mengikuti pelatihan ini. Bekerjasama dengan 27 Kelurahan yang ada di Kota Madiun, DISPERINDAGKOPPAR Kota Madiun memberikan kesempatan kepada tiap-tiap kelurahan untuk mengirimkan warganya yang berkenan mengikuti pelatihan berupa pembuatan souvenir pernikahan. Tujuan dari kegiatan ini sendiri adalah memberikan bekal kepada warga kota Madiun berupa ketrampilan yang nantinya bisa dikembangkan menjadi UMKM.
Pelatihan yang dijadwalkan dari jam 08.00 hingga jam 15.00 dibuka langgsung oleh Ketua DISPERINDAGKOPPAR dilanjut penyerahan bahan secara simbolis kepada peserta. Dalam kesempatannya beliau juga menyampaikan bahwa selain memberi bekal pelatihan, DISPERINDAGKOPPAR juga siap membantu bagi warga yang ingin bersungguh-sungguh membuka usaha.
Pelatihan souvenir kali ini dipandu langsung oleh orang yang memang profesional dan ahli di bidangnya, Ibu Sofi dari Surabaya dan diakhir pelatihan akan dipilih 25 peserta terbaik dari 50 peserta setiap harinya untuk mengikuti pelatihan lanjutan pada bulan November mendatang. Jenis souvenir yang dipilih kali ini adalah kotak tisu, pigura dan jam meja. Selain bahan dan peralatan telah disediakan, hasil dari pelatihan juga dipersilahkan dibawa pulang agar bisa dipelajari lebih serius lagi.
0 komentar:
Posting Komentar