Madiun,Rabu tanggal 4 april 2018 di puskesmas manguharjo di adakan pertemuan para pengurus posyandu lansia dari kelurahan nambangan kidul dan nambangan lor dalam rangka pembentukan paguyupan kakek nenek asuh di tiap posyandu lansia. Tujuan pembentukan untuk memantapkan kinerja para kader posyandu lansia dalam peran sertanya sebagai kakek nenek asuh . Peranan para kader sebagai kakek nenek asuh ditujukan untuk mendampingi warga yang sedang hamil dan beresiko tinggi. Para bumil dinilai beresiko tinggi dilihat dari hasil lab yang biasanya di lakukan pada saat awal diketahui kehamilannya.Pendampingan di lakukan mulai dari awal diketahui kehamilan sampai masa nifas. Tidak semua bumil di dampingi para kader, yang di dampingi hanya para bumil kek dan anemis. Kader kakek nenek asuh bertujuan untuk menurunkan AKB dan AKI. ASUH berarti awal sehat untuk hidup sehat. Dengan adanya kakek nenek asuh bertujuan untuk memberikan informasi yang benar dalam merawat bumil dan bayi kepada masyarakat, menerapkan informasi yang di peroleh dalam kehidupan nyata dan menyebar luaskan informasi kesehatan kepada masyarakat sekitar dan menghilangkan mitos mitos yang bertentangan dengan ilmu kesehatan . Kegiatan dilaksanakan sesuai dengan jadwal posyandu lansia dan dikoordinasi oleh bidan /koordinator wilayah puskesmas dan dilanjutkan kunjungan ke rumah BUMIL kek dan anemis.
( Madiun, 04 April 2018 . Deasy )
( Madiun, 04 April 2018 . Deasy )
0 komentar:
Posting Komentar